Diksarcab merupakan kependekan dari Pendidikan Dasar Kecabangan. Diksarcab adalah sebuah pendidikan kecabangan dalam setiap korps yang ada di jajaran TNI.Diksarcab ini tergolong dalam jenis pendidikan Pengembangan Umum. Diksarcab ini juga merupakan pendidikan awal yang harus dilalui dan dilaksanakan karena dalam Diksarcab ini terjadi pemantapan dan pembentukkan perwira yang nantinya sebagai seorang komandan yang berpangkat Letnan Dua dan memiliki anggota. Untuk Satuan Tempur (Satpur) dan Satuan Bantuan Tempur (Banpur) biasanya menjabat sebagai seorang Komandan Peleton dan untuk Satuan Bantuan Administrasi (Banmin) biasanya menjabat sebagai seorang Perwira Urusan (Paur). Masing-masing menjabat sebagai Komandan namun pelaksanaan tugas atau fungsinya berbeda-beda.
Senin, 31 Desember 2012
PEDANG PORA
Pedang Pora adalah Suatu Kegiatan Pelaksanaan Pernikahan ala Militer dengan menggunakan Pedang yang merupakan lambang Kehormatan dan Kebanggaan sebagai seorang Perwira yang diberikan tugas dan tanggung jawab oleh Negara. Pedang Pora ini biasanya dilaksanakan oleh para Perwira TNI dalam acara resepsi pernikahan. Jumlah personil dalam melaksanakan Pedang Pora ini paling tidak terdiri dari 6 pasang untuk yang berpedang dan 1 sebagai Komandan Tim Pedang Pora, 2 sebagai Narasi dan bisa sekaligus sebagai pembaca puisi, 2 sebagai pembantu pemasangan cincin. Acara Pedang Pora ini merupakan acara Tradisi yang sering dilaksanakan. Dalam acara Tradisi Pedang Pora ini terdapat formasi-formasi dan gerakan-gerakan yang masing-masing dalam tiap gerakannya memiliki arti atau makna terkandung.
Langganan:
Postingan (Atom)